Oknum Polisi Pasok Sabu ke Penjara
Jumat, 25 November 2011 – 10:39 WIB
![Oknum Polisi Pasok Sabu ke Penjara](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
Oknum Polisi Pasok Sabu ke Penjara
BANJARMASIN--Sudah jatuh tertimpa tangga, itulah perumpamaan yang pantas ditujukan kepada Brigadir RH, oknum anggota Yanma Polda Kalsel yang ditangkap lantaran kedapatan membawa dan menyimpan 2 paket sabu seberat 1 gram yang bakal diberikannya kepada seorang tahanan di Rutan Polda Kalsel.
Oknum anggota tersebut diciduk anggota Provost Polda Kalsel di depan Apotik Kimia Farma, Jl S Parman, Banjarmasin Tengah, usai mengambil sabu yang diletakkan seorang kurir (tak diketahui identitasnya, Red) di pinggir jalan, kemarin (24/11) pagi sekitar pukul 06.00 Wita.
Dari informasi yang dihimpun, terungkapnya kasus ini berawal dari kecurigaan salah seorang anggota Provost Polda Kalsel setelah melihat gerak-gerik oknum tersebut karena mondar-mandir di depan apotik mencari sesuatu.
Setelah diintai beberapa saat, oknum anggota tersebut ternyata mengambil satu bungkus kotak rokok yang ada di pinggir jalan. Ketika ditanya, oknum anggota ini terlihat gugup. Penasaran dengan isi kotak rokok itu, anggota provost meminta kotak rokok itu dibuka. Setelah dibuka, ternyata berisikan dua paket sabu dengan berat satu paketnya 0,5 gram.
BANJARMASIN--Sudah jatuh tertimpa tangga, itulah perumpamaan yang pantas ditujukan kepada Brigadir RH, oknum anggota Yanma Polda Kalsel yang ditangkap
BERITA TERKAIT
- Viral Wanita Kemudikan Mobil BMW Berpelat N 3 NEN, Ternyata
- KM Sabuk Nusantara 110 Kandas di Perairan Pulau Laut, Penumpang Dievakuasi Basarnas
- HDCU, Bupati, dan Wali Kota Bersinergi, Wujudkan Sumsel Maju Terus Untuk Semua
- Akmal Malik Terus Mengupayakan Semua Guru Honorer di Kaltim jadi ASN
- Funwalk 5K di Gate 1 PIK2, Rakyat Berpesta Sambil Berolahraga
- Pemkot Bogor Didorong Bertindak Tegas Memberantas Minol Ilegal