Oknum Suporter Rusak Bus Thailand, Begini Respons Tegas Alexandre Polking
jpnn.com, JAKARTA - Timnas Thailand mendapat perlakuan kurang mengenakkan dari beberapa oknum suporter menjelang laga melawan Indonesia di Piala AFF 2022.
Bus yang membawa Teerasil Dangda dan kawan-kawan mendapat intimidasi sepanjang perjalanan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12) sore WIB.
Tidak hanya intimidasi, kaca bus yang ditumpangi Thailand, bahkan mengalami retak akibat lemparan batu dari oknum suporter.
Sontak kejadian tersebut membuat Pelatih Thailand Alexandre Polking angkat bicara.
Nakhoda blasteran Jerman-Brasil itu sangat menyayangkan insiden tersebut.
Menurut Polking, perang urat syaraf yang dilancarkan menjelang laga terkesan kurang elok karena sampai merugikan lawan.
"Ini merupakan situasi yang menyedihkan, kondisinya sangat tidak baik untuk AFF dan Indonesia. Mereka (suporter, red) tahu rute perjalanan bus kami, seharusnya jalan menuju stadion steril," ungkap Polking seusai laga.
Pelatih berusia 46 tahun itu berharap, ke depannya Indonesia atau pihak terkait bisa mengantisipasi agar hal tersebut tidak terulang.
Begini respons tegas Alexandre Polking terkait perusakan bus Thailand saat perjalanan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno.
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi