Okto Sudah Tak Sabar gabung Timnas

Okto Sudah Tak Sabar gabung Timnas
Okto Sudah Tak Sabar gabung Timnas
JAKARTA -- Penyerang Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Okto Maniani, mengaku sudah tidak sabar untuk bergabung dengan punggawa-punggawa merah putih di turnamen An Nakbah, Palestina. Okto yang masih tertahan di Jordania karena masalah visa itu, menegaskan, sudah sangat siap membela pasukan merah putih.

"Saya sudah tidak sabar cepat bergabung dengan teman-teman di Palestina. Saya sudah sangat siap untuk membela negara dengan kemenangan Timnas di Palestina," kata Okto seperti dalam siaran pers yang diterima JPNN, Sabtu (19/5).

Dia mengaku kini selalu berdoa supaya masalah yang dihadapinya selesai. "Saya berdoa terus. Meminta pada Tuhan semoga urusan visa benar-benar keluar (hari) Minggu," kata Okto. "Kalau detik ini keluar, detik ini juga saya dan Joshua Pahabol tinggalkan hotel Jordania menuju Palestina," tekad Okto.

Joshua Pahabol juga menegaskan, ‎​ingin segera bergabung dengan Tibo, Samsul, Jandia dan semua rekan Timnas di Palestina untuk bermain membela Merah-Putih. "Saya ingin segera bergabung," kata Okto yang juga tertahan di Jordania karena masalah visa itu.

JAKARTA -- Penyerang Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Okto Maniani, mengaku sudah tidak sabar untuk bergabung dengan punggawa-punggawa merah putih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News