Oky Pratama Pamer Batik di Bawah Patung Liberty, Posenya Curi Perhatian
Minggu, 24 April 2022 – 19:34 WIB

Selebgram sekaligus pengusaha Oky Pratama berpose di depan patung liberty. Foto: Instagram/dr.okypratamaa
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram sekaligus pengusaha, Oky Pratama membagikan momen dirinya saat berada di Amerika Serikat.
Pria berjuluk Crazy Rich Jambi ini membagikan perjalannya itu melalui akunnya di Instagram.
Oky Pratama terlihat mengunggah potret dirinya di pesawat. Dia tampak menduduki kursi first class.
"USA. Bakalan merindukan sahur dan buka puasa dengan masakan Indonesia," tulis Oky Pratama sebagai keterangan foto.
Pada potret lainnya, pemilik Benings Clinic di pesawat hingga berpose memakai batik merah di bawah Patung Liberrty.
Pose dokter kecantikan ini pun mencuri perhatian. Dia tampak hormat sambil memandang ke depan.
"Batikan di Patung Liberty, New York. I Love Indonesia," tulis Oky Pratama.
Oky Pratama membagikan momen dirinya saat berada di Amerika Serikat. Mulai di pesawat hingga berpose di depan Patung Liberty.
BERITA TERKAIT
- Gakoptindo Yakin Kebijakan Tarif Trump tak Memengaruhi Harga Kedelai dari AS
- 33 Tahun Ada, Tupperware Resmi Hengkang dari Aktivitas Bisnis Indonesia
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Uni Eropa Siap Main Kasar Jika Negosiasi Tarif dengan Trump Kandas
- IDCI Soroti Dampak Relaksasi TKDN Sektor TIK Terhadap Kemandirian Teknologi Nasional
- Sibuk Bela Palestina, Puluhan Mahasiswa Asing Diusir dari Amerika