Olahkarsa Luncurkan Aplikasi Manajemen CSR Pertama di Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - PT Olahkarsa Inovasi Indonesia meluncurkan aplikasi manajemen CSR pertama di Indonesia, yang bernama Social Responsibility Application (SR App) di Soehanna Hall, Jakarta Selatan, pada Selasa (25/7).
Aplikasi ini ditujukan untuk membantu perusahaan melakukan manajemen program CSR secara lebih efektif, efisien dan terintegrasi.
Dengan Aplikasi ini, perusahaan bisa dengan mudah mengelola dan mengontrol programnya hanya dengan melalui sebuah aplikasi.
Aplikasi akan menganalisis kinerja program kemudian akan menyajikannya melalui infografis dan grafik. Hasil analisis tersebut akan bermanfaat untuk pengambilan keputusan perusahaan di bidang CSR.
Chief Technology & Sustainability Officer Olahkarsa, Reynaldi Oktino mengatakan selama ini banyak perusahaan yang tidak memiliki ketersediaan data yang cukup berkaitan dengan kinerja sosial, perkembangan dinamika masyarakat serta progres implementasi program CSR yang dilakukan.
“Akibatnya program-program CSR yang telah dilakukan oleh perusahaan tidak bisa terkontrol dengan baik,” ujar Reynaldi.
Rey menjelaskan ada beberapa keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan ketika menggunakan aplikasi ini diantaranya adalah membuat tata kelola program CSR menjadi lebih terstruktur, manajemen data CSR secara realtime, menampilkan hasil report secara lebih interaktif dan cepat menampilkan insight data CSR yang lebih bermakna.
“Berbagai keunggulan dari aplikasi ini tentunya akan sangat berguna bagi perusahaan untuk pengambilan keputusan yang strategis,” tambah Rey.
PT Olahkarsa Inovasi Indonesia meluncurkan aplikasi manajemen CSR pertama di Indonesia, yang bernama Social Responsibility Application (SR App).
- Kasus Korupsi CSR BI-OJK, KPK Panggil Legislator Gerindra dan NasDem
- Netmonk Prime Dukung Strategi Bisnis dan Laporan Kinerja Jaringan Makin Mudah
- Sepanjang 2024 PHE ONWJ Inisiasi 49 Program CSR
- Sambut 2025, Troben Resmi Ganti Logomark
- BNI, CIMB Niaga, & CIMB Niaga Finance Salurkan Bantuan kepada Siswa di NTT
- Aplikasi Jajan Jajanan Lokal jadi Penguat Rantai Pasok Digital Ekraf di Indonesia