'Oli' di Kubu Prabowo-Hatta Lebih Banyak

jpnn.com - JAKARTA - Pengamat Politik dari Universitas Indonesia (UI), Hamdi Muluk mengatakan mesin partai kubu pasangan Prabowo-Hatta lebih berjalan dibanding dengan Jokowi-JK. Hal ini terjadi karena didukung soal pendanaan yang jauh lebih baik dibanding pasangan nomor urut dua, Joko Widodo-Jusuf Kalla.
"Saya lihat memang mesin partainya Prabowo-Hatta lebih berhasil. Di Prabowo, 'olinya' juga lebih jalan," ujar Hamdi pada JPNN saat ditemui usai diskusi di Cikini, Minggu (29/6) petang.
Ia juga tekankan bahwa mesin partai harus tetap solid. Jangan sampai kata Hamdi, mesin partai jalan setengah-setengah dalam bekerja memberikan dukungan ataupun terjun ke lapangan.
Ia khawatir bila itu terjadi, maka bukan tidak mungkin akan timbul keraguan pada diri relawan yang selama ini sudah menyatakan dukungannya.
"Mesin partai jangan jalan separuh-separuh, relawan ini nanti bisa saja berpindah ke lain hati. Harus terus dijaga dengan baik," tandasnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - Pengamat Politik dari Universitas Indonesia (UI), Hamdi Muluk mengatakan mesin partai kubu pasangan Prabowo-Hatta lebih berjalan dibanding
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi