Olivia jadi Chandra Kirana di Drama Sekolah
Kamis, 18 Agustus 2011 – 20:17 WIB
JAKARTA - Aktris Olivia Lubis Jansen tidak pernah melewatkan pesta 17 Agustus di lingkungan rumah maupun sekolahnya. Mulai lomba makan kerupuk hingga panjat pinang. Karena kali ini Agustus bertepatan dengan bulan suci, Olivia mengapresiasikan pesta tersebut dengan terlibat dalam drama keong emas di sekolahnya. Olivia pun menikmati betul latihan drama tersebut, apalagi ini adalah kesempatan pertama dia mengapresiasikan kemampuan akting untuk lingkungan sekolah. "Karena dari dulu sampai ini semester terkahir aku mencoba kontribusi sekolah, tapi karena baru kali ini digelar, aku sangat senang," katanya.
"Ini pertama aku berpartisipasi main di drama cerita keong emas di sekolah," ujarnya di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Selasa malam (16/8).
Baca Juga:
Di drama tersebut, dara kelahiran Denmark, 11 April 1993, itu berperan sebagai Chandra Kirana Putri yang baik dan dikutuk jadi keong emas. Namun, di pengujung cerita dia kembali menjadi seorang putri cantik. "Ini cerita daerah, tapi dikemas agak modern. Aku harus dikurung di dalam keong, kan bisa kebayang panasnya seperti apa. Karena demi 17 Agustus, nggak apa-apa deh," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Aktris Olivia Lubis Jansen tidak pernah melewatkan pesta 17 Agustus di lingkungan rumah maupun sekolahnya. Mulai lomba makan kerupuk hingga
BERITA TERKAIT
- Richie Ren Bakal Gelar Konser di Indonesia, Catat Tanggal dan Harga Tiketnya
- Film 1 Kakak 7 Ponakan Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
- Ditipu Mantan Manajer Hingga Miliaran Rupiah, Wika Salim Bicara Soal Mental
- Respons Atta Halilintar Dicalonkan Jadi Ketua RT dan RW
- Chris Brown Gugat Warner Bros Sebesar USD 500 Juta, Ini Kasusnya
- Begini Doa Al Ghazali untuk Calon Istri yang Sedang Umrah