Olivia Zalianty Kagumi Keindahan Berau

Olivia Zalianty Kagumi Keindahan Berau
Olivia Zalianty Kagumi Keindahan Berau

jpnn.com - SEPERTI Nadine Chandrawinata dan Nicholas Saputra, Olivia Zalianty ternyata hobi diving alias menyelam. Sudah beberapa diving spot yang dijelajahi perempuan kelahiran Jakarta, 18 Oktober 1981 itu. Semuanya, berada di Indonesia. Salah satunya di Berau, Kalimantan Timur.

Setiap kali menyelam, Olivia merasakan kepuasan tersendiri. Bertemu ikan-ikan dan binatang laut lainnya, membuatnya betah berlama-lama di bawah laut. Menurutnya, perairan Indonesia sangat indah dengan kekayaan biota lautnya.

"Saya diving di beberapa laut di Indonesia. Tapi pertama kali lihat penyu yang banyak sekali, di Pulau Maratua (Berau). Saya kagum," ungkapnya saat jumpa pers Festival Budaya Kesultanan Berau 2013 di Hotel Amos Cozy, Jakarta Selatan, Minggu (25/8).

Selain Pulau Maratua, kata dia, Berau punya Danau Kakaban dengan air tawarnya yang berada di atas lautan. "Di Kakaban ada ubur-ubur yang kalau disentuh nggak gatal, beda dari tempat lain. Ini sangat potensial untuk tujuh keajaiban dunia," tuturnya.

Sejak menginjakkan kakinya di Berau, pemain sinetron Azizah itu mengaku langsung jatuh hati. Dan dia tidak pernah bosan menjelajahi setiap sudut kabupaten di Kalimantan Timur tersebut.

"Awal ke sana mau diving, kebingungan mau titip anting, tas, dompet. Terus ada teman bilang taruh saja nggak hilang kok. Di sana tuh aman. Motor saja kuncinya masih nyangkut di motornya nggak hilang," terangnya.

Selain memiliki pemandangan yang menakjubkan, Berau diakuinya memiliki lingkungan yang sangat bersih. Setiap kali ke sana, dia tidak pernah melihat tumpukan sampah, terlebih di pantai dengan hamparan pasir putihnya.

"Di sana nggak ada sampah, bersih sekali kampungnya. Pasir putihnya juga bagus. Nginap di rumah penduduk juga di sana nyaman-nyaman saja," aku perempuan keturunan Batak itu.

SEPERTI Nadine Chandrawinata dan Nicholas Saputra, Olivia Zalianty ternyata hobi diving alias menyelam. Sudah beberapa diving spot yang dijelajahi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News