Olla Ramlan Ajak untuk Membicarakan Kebaikan Pak Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Olla Ramlan menyatakan dukungan untuk calon presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019. Bahkan lewat akun Instagram miliknya, dia sudah mengungkapkan pilihannya untuk memilih calon presiden nomor urut 01 tersebut.
Olla Ramlan sengaja mengupload foto tengah memakai jaket bertuliskan Jokowi 01 Amin. Dia juga mengimbau netizen untuk membicarakan kebaikan Jokowi selama menjadi presiden Indonesia.
BACA JUGA: Ikhtiar Perempuan Jenggala agar Jokowi - Ma'ruf Berjaya di Tangerang Raya
"Buat pendukung Pak Jokowi, ayo bicarakan kebaikan Pak Jokowi, tanpa menjelekkan Pak Prabowo. Dan juga sebaliknya #pemiludamai2019 #01," ungkap Olla Ramlan, Rabu (10/4).
Beberapa waktu lalu pemain film Sakral itu sempat hadir dalam jumpa pers jelang Konser Putih Bersatu untuk mendukung Jokowi. Dalam kesempatan tersebut, Olla Ramlan menyampaikan alasannya mendukung Jokowi kembali menjabat jadi presiden.
"Jokowi sudah terlihat kinerjanya untuk pembangunan di Indonesia cukup baik. Jadi saya memilih Jokowi sebagai presiden," beber Olla Ramlan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Olla Ramlan sendiri diketahui merupakan salah saru calon legislatif dari Partai Nasdem. Dia ikut bursa pemilihan legislatif 2019 tingkat DPR RI dari daerah pemilihan kota dan kabupaten Sukabumi atau dapil Jawa Barat IV.(mg3/jpnn)
Aktris Olla Ramlan menyatakan dukungan untuk calon presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019. Bahkan lewat akun Instagram miliknya, dia sudah mengungkapkan pilihannya untuk memilih calon presiden nomor urut 01 tersebut.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Jumlah Anggota Koalisi Parpol di Pilpres Perlu Diatur Mencegah Dominasi
- Merespons Putusan MK Tentang PT Nol Persen, Sultan Wacanakan Capres Independen
- Sampit Bantul
- MK Hapus Aturan Presidential Threshold, Said PDIP Singgung Syarat Kualitatif Capres-Cawapres
- Anggap Muslim di Indonesia Paling Beruntung, Kepala BPIP Sebut Setiap WNI Terlahir jadi Capres
- Olla Ramlan Laporkan Akun Penyebar Fitnah, Polisi Langsung Bergerak