Olla Ramlan & Aufar Hutapea Sepakat Akan Rayakan Lebaran Bersama

jpnn.com, JAKARTA - Sidang cerai Olla Ramlan dan Aufar Hutapea masih terus bergulir di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.
Kendati begitu, Olla Ramlan mengatakan bakal tetap menghabiskan hari raya idulfitri dengan pria yang masih berstatus suaminya tersebut.
"(Lebaran) sama keluarga, sama anak-anak juga, sama Aufar juga, pasti," kata Olla saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (15/4).
Olla Ramlan mengatakan tak ada alasan baginya untuk berlebaran terpisah dengan Aufar.
Sebab, hubungan keduanya masih terjalin baik, meskipun nasib rumah tangga mereka sedang di ujung tanduk.
"Semuanya, kan, baik. Maksudnya kita jalanin baik-baik," tambah artis asal Banjarmasin tersebut.
Perempuan 42 tahun itu mengaku antusias akan perayaan idulfitri tahun ini.
Mengingat, ini kali pertama dalam dua tahun seluruh keluarga bisa kembali bekumpul di hari Lebaran.
Olla mengatakan bakal tetap menghabiskan hari Lebaran bersama dengan suaminya, Aufar Hutapea, meskipun rumah tangganya sedang di ujung tanduk.
- 3,4 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Disiapkan Untuk Mudik Lebaran
- Serbu Diskon Belanja untuk Kebutuhan Ramadan dan Lebaran, Catat Tanggalnya
- Istana Minta Perusahaan Swasta Terapkan Waktu Kerja Fleksibel Jelang Lebaran
- Hore! Sri Mulyani Ketok Diskon Harga Tiket Pesawat Mulai Hari Ini
- Paula Verhoeven Mengaku Jadi Korban KDRT, Baim Wong Merespons Begini
- Ramadan Tiba, Pemerintah Harus Siaga