Olympiacos Juara Liga Yunani Tercepat dalam Sejarah

Olympiacos Juara Liga Yunani Tercepat dalam Sejarah
Suporter Olympiacos sorak sorai menggema di seluruh penjuru Stadion Georgios Karaiskakis, Piraeus, Yunani saat merayakan kemenangan klub kesayangannya. Foto ilustrasi: mirror.co.uk

jpnn.com - OLYMPIACOS mencetak sejarah baru. Klub asal Yunani ini berhasil jadi juara Liga Yunani tercepat dalam sejarah. Padahal, Liga Yunani baru berakhir Mei nanti, tetapi Olympiacos sudah mengunci juaranya saat ini. 

Mereka mencatat rekor sebagai juara yang tercepat memastikan gelar usai menggulung Veria 3-0 Minggu lalu (28/2). Kemenangan itu adalah sebagai momen Olympiacos mengunci gelar Liga Yunani.

Sorak sorai menggema di seluruh penjuru Stadion Georgios Karaiskakis, Piraeus, Yunani. Tidak hanya penonton, para penggawa Olympiacos juga larut dalam suka cita.

Tanpa diaba-aba sebelumnya, David Fuster dkk yang semula mengenakan jersey bermotif garis-garis merah-putih berganti kaus warna merah dengan tulisan angka besar 43 di dada. Tentu saja, kaus tersebut menandakan bahwa kemenangan kali ini menjadi gelar ke-43 Olympiacos di Liga Yunani.

Yang istimewa lagi, mereka menjadi tim tercepat yang menjuarai liga. Padahal, Liga Yunani baru akan berakhir pada Mei mendatang. Poin Olympiacos yang mencapai 67 sudah tidak mungkin terkejar tim lain meski masih ada sisa enam laga lagi. 

”Sejauh ini, kami adalah tim terbaik. Target selanjutnya (memenangkan, Red) Piala Yunani,” kata pelatih Olympiacos Marco Silva dilansir situs UEFA.

”Sangat bangga menjadi bagian dari sejarah! Juara tercepat di liga Yunani! Tuhan sungguh luar bisa,” cuit striker Brown Ideye di akun Twitter.

Peringkat kedua diduduki AEK Athena yang mengumpulkan 49 poin dengan jumlah laga yang sama, 24 laga. ”Saya sangat puas dengan gelar ini. Saya ingin berterima kasih pada pemain, fans, dan klub atas dukungannya,” ujar Silva yang baru mengarsiteki Olympiacos pada awal musim lalu.(JPG/ray/JPNN)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News