Omicron Merajalela, Ini Pesan Jokowi ke Seluruh Rakyat Indonesia
jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo meminta seluruh masyarakat Indonesia tetap waspada, tetapi tidak panik menghadapi tren kenaikan kasus Covid-19 yang disebabkan varian Omicron.
"Kita semua harus mewaspadai tren ini. Namun, tidak perlu bereaksi berlebihan. Berhati-hati perlu, waspada perlu, tetapi jangan menimbulkan ketakutan dan jangan menimbulkan kepanikan," kata presiden dalam keterangannya di Istana Kepresidenan Bogor, Selasa (18/1).
Pria yang akrab disapa Jokowi itu menerangkan varian Omicron memang lebih mudah menular berdasarkan berbagai studi dan laporan Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO.
Namun, gejalanya lebih ringan.
Menurut Presiden, pasien yang terinfeksi varian itu umumnya pulih tanpa harus dirawat di rumah sakit.
"Tetapi sekali lagi, kita harus waspada. Jangan jemawa dan jangan gegabah," imbuhnya.
Di samping itu, Jokowi mengimbau seluruh masyarakat untuk mengurangi kegiatan di pusat-pusat keramaian jika tidak memiliki keperluan yang mendesak.
Presiden juga mengimbau penerapan bekerja dari rumah atau work from home jika memungkinkan.
Presiden Joko Widodo menyampaikan pesan penting kepada seluruh masyarakat Indonesia. Dia mengharapkan masyarakat tetap waspada.
- 100 Hari Rezim Prabowo, Pengamat: Berupaya Lepas dari Bayang-Bayang Solo
- Equilab International Siap Dukung BPOM Peroleh Status WHO Listed Authority
- Indah Banget Pemberian Prabowo Ini untuk Megawati di HUT ke-78, Jokowi Bagaimana?
- Pagar Laut Merugikan Rakyat, Pemerintahan Era Jokowi Harus Bertanggung Jawab
- Masyarakat Pesisir Nusantara Minta Jokowi Bertanggung Jawab atas Kisruh HGB Pagar Laut
- Nominasi OCCRP dan Beban Berat Presiden Prabowo