Ompung Joglo
Oleh: Dahlan Iskan
jpnn.com - JOGLO Jawa di tengah budaya Batak. Itulah bangunan makam Ompung Letjen TB Silalahi.
Saya ke makam itu kemarin. Robert Njoo sudah tiba sehari sebelumnya: menjemput saya di Bandara Silangit di Siborongborong.
Saya bergegas ke makam. Sampai lupa copot sepatu.
Robert sudah menyiapkan dua karangan bunga: untuk dirinya dan untuk saya. Setelah menghormat tiga kali saya letakkan bunga itu.
Saya pandangi fotonya: serasa masih belum tiada.
Makam Ompung –baca: Opung– berupa dinding marmer lebar setinggi dua meter. Di dinding itu dihiasi empat plakat tulisan: namanya, satu ayat dalam Injil dan ajaran kuno Batak.
Di balik tembok itulah tempat jenazah Ompung dan almarhumah istrinya. Yakni bangunan beton kubus 1,5 x 2 x 2 meter –menempel ke dinding marmer.