Omzet Pedagang Gula Aren Naik Tiga Kali Lipat Jelang Ramadan, Jadi Rp 15 Juta Per Hari

Omzet Pedagang Gula Aren Naik Tiga Kali Lipat Jelang Ramadan, Jadi Rp 15 Juta Per Hari
Pedagang gula merah mengalami kenaikan omzet jelang Ramadan. Foto: Antara

jpnn.com, RANGKASBITUNG - Omzet pendapatan gula aren di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, menjelang Ramadan naik tiga kali lipat.

Seorang pedagang gula aren Yanto mengatakan, permintaan konsumen mulai meningkat.

"Kami merasa kewalahan melayani permintaan konsumen itu," kata Yanto, pedagang di Pasar Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Minggu (21/3).

Dia menuturkan, selama sepekan terakhir permintaan gula aren meningkat dan kebanyakan konsumennya dari luar daerah.

Yanto memprediksi dua pekan ke depan harga melonjak karena permintaan naik.

"Omzet dari biasanya pendapatan Rp 5 juta saat ini menjadi Rp 15 juta per hari. Memang menjelang Ramadan permintaan gula aren meningkat," jelas dia.

Menurut Yanto, dirinya kini mendatangkan gula aren mencapai dua ton per hari.

Dia mendatangkan gula aren dari perajin tersebar di Kecamatan Sobang, Cirinten, Muncang, Cijaku, Cigemblong hingga Cibeber.

Omzet pendapatan gula aren di Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, menjelang Ramadan naik tiga kali lipat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News