Omzet ZChicken Fayrus Capai Rp40 Juta per Bulan Berkat Pendampingan dan Modal

jpnn.com, JAKARTA - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kembali menunjukkan hasil positif melalui kisah sukses Fayrus, penerima manfaat program ZChicken dari Kelurahan Kebon Manggis, Jakarta Timur.
Fayrus kini menjadi salah satu mitra ZChicken dengan omzet bulanan yang mencapai antara Rp38.000.000 hingga Rp40.000.000.
Kesuksesan ini membuktikan bahwa program ZChicken dapat mendorong kemandirian ekonomi bagi mustahik. Selain bantuan modal, program ini juga memberikan pendampingan usaha yang berkelanjutan, yang terbukti efektif dalam meningkatkan kapasitas pelaku usaha.
Pimpinan BAZNAS Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan, MA, mengungkapkan bahwa keberhasilan Fayrus menginspirasi banyak penerima manfaat lainnya.
Menurutnya, dengan niat yang kuat dan dukungan yang tepat, mustahik dapat menjadi pelaku usaha yang mandiri.
"Program ZChicken adalah bukti nyata pemberdayaan ekonomi melalui zakat yang dapat mengubah hidup banyak orang," kata Saidah.
Saat ini, BAZNAS telah membina 486 mitra aktif ZChicken, dengan 1.489 penerima manfaat lainnya telah mencapai kemandirian.
Para mitra ini tersebar di 68 kabupaten/kota di 13 provinsi di Indonesia, dengan pendapatan bulanan rata-rata sebesar Rp3.000.000.
Bantuan BAZNAS melalui program ZChicken bantu Fayrus capai omzet hingga Rp 40 juta per bulan.
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- BAZNAS Siap Fasilitasi Perawatan Warga Gaza yang Dievakuasi ke Indonesia
- Layanan Kurban Iduladha Perluas Kepedulian dan Manfaat bagi Masyarakat
- Halalbihalal Jadi Inspirasi Pemberdayaan Mustahik dan Penguatan Regulasi
- ZCorner Banyumas Dorong UMKM Mustahik Tembus Pasar Strategis