Once Mekel Menyesal Tidak Bisa Pertemukan Ibunya dengan Ahok
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Once Mekel mengaku menyesal belum sempat mempertemukan mendiang ibunya, Josephine Mekel Cambey dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Mantan vokalis Dewa 19 itu menyebut mendiang ibunya merupakan penggemar pejabat asal Bangka Belitung tersebut.
"Dia (ibu) adalah salah satu pengagum Pak Ahok," kata Once Mekel di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Pada awal 3 Juni lalu, mendiang Josephine Mekel Cambey sempat meminta dibuatkan video ucapan dari Ahok kepada pelantun Dealova itu.
Once Mekel mengaku belum sempat bertemu dengan Ahok, sehingga tidak bisa meminta video ucapan ulang tahun untuk ibunya.
"Saya sangat menyesal enggak sempat mintain (video), belum sempat ketemu Ahok. Waktu ulang tahun 3 Juni, almarhum berpesan pada waktu itu, coba kamu minta ucapan ulang tahun dulu ke Ahok," beber Once.
Josephine Mekel Cambey meninggal dunia pada 26 Juni 2020 dalam usia 80 tahun. Mendiang ibunda Once Mekel rencana dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, pada 28 Juni 2020. (mg3/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Once Mekel mengungkap penyesalannya yang tidak bisa mempertemukan mendiang ibunya dengan Ahok.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Pramono-Rano Bisa Menang Satu Putaran Jika Anak Abah-Ahoker Bersatu
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Jokowi Dukung RIDO, Once PDIP Sebut Pram-Doel Didukung Rakyat
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta
- Ketika Ridwan Kamil Jadikan Ahok & Anies Sasaran Tembak di Debat Terakhir