Oneng Belum Pasti Digandeng Yance
Kamis, 09 Februari 2012 – 09:36 WIB

Oneng Belum Pasti Digandeng Yance
PAGADEN BARAT-Bakal calon Gubernur Jawa Barat yang juga mantan Bupati Indramayu H Irianto MS Syafiudin atau yang akrab dipanggil Kang Yance mengatakan, hingga saat ini dirinya belum pernah mengadakan komunikasi apapun dengan salah seorang kader PDI Perjuangan Rieke Diah Pitaloka (Oneng) yang sering digadang-gadang sebagai wakil dirinya pada pemilihan gubernur (pilgub) mendatang. Dalam kesempatan tersebut Ketua DPD Golkar Jabar ini juga mengatakan di hadapan jamaah yang hadir, apabila dirinya tidak bermanfaat bagi umat maka jangan memilih dirinya. Selain itu Yance juga mengharapkan agar masyarakat jangan sampai salah memilih dalam pilgub mendatang. Karena jangka waktu lima tahun bukanlah waktu yang sebentar. Apabila terjadi sesuatu jangan salahkan gubernurnya, tetapi yang salah adalah masyarakat semua dan juga turut berdosa karena telah salah memilih.
Hal ini ditegaskan Kang Yance ketika menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Pesantren Miftahul Muhajirin yang berada di Dusun Sakola Desa Cidadap Kecamatan Pagaden Barat, kemarin (8/2).
Baca Juga:
“Untuk melakukan koalisi dengan partai yang lain itu mungkin saja. Hanya saya sedang menunggu waktu yang tepat dengan siapa kita akan berkoalisi. Tidak akan sembarangan kita melakukan koalisi, karena takutnya mengecewakan masyarakat. Kita juga sudah melakukan pembicaraan dengan beberapa partai. Seperti kemarin kita dengan PDIP. Sementara dengan beberapa partai lain sedang kita jadwalkan untuk bertemu,“ ujar Kang Yance.
Baca Juga:
PAGADEN BARAT-Bakal calon Gubernur Jawa Barat yang juga mantan Bupati Indramayu H Irianto MS Syafiudin atau yang akrab dipanggil Kang Yance
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang