Ongkos Kirim Sapi Kurban Rp 2 Juta per Ekor
jpnn.com - SIMALUNGUN - Dinas Perikanan dan Peternakan Pemerintah Kabupaten Simalungun, Sumut, membentuk tim khusus pengawasan kondisi hewan kurban untuk memantau pasar penjualanan di daerah itu.
Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanter) Pemkab Simalungun Jarinsen Saragih mengatakan, tim itu terdiri dari dokter dan mantri hewan yang akan mengecek langsung lembu atau sapi dan kambing yang dijual di 31 kecamatan.
“Sejauh ini, kami belum menemukan masalah kesehatan hewan yang akan disembelih pada Hari Raya Idul Adha 1435 Hijriah,” kata Jarinsen di Pamatang Raya, seperti diberitakan Metro Siantar (Grup JPNN).
Tim, kata Jarinsen, telah memantau dan melakukan pemeriksaan hewan kurban di pusat pasar penjualanan ternak di Kecamatan Purba, Gunung Malela, Tanah Jawa dan Bandar.
“Tim akan terus keliling ke kecamatan-kecamatan sampai menjelang hari ‘H’,” tegas Jarinsen yang menyampaikan pihaknya belum memperoleh jumlah hewan kurban yang disembelih nantinya.
Suhardi (47 tahun), peternak lembu di Kecamatan Gunung Malela, menyampaikan apresiasi atas kepedulian pemkab yang melakukan pengecekan kondisi hewan kurban.
“Kami dukung, soalnya ini untuk hewan ibadah dan dikonsumsi, jadi harus benar-benar sehat,” ujar Suhardi.
Dia mengimbau para peternak dan pedagang untuk tidak menjual hewan kurban yang tidak layak hanya untuk memenuhi permintaan yang meningkat dari konsumen.
SIMALUNGUN - Dinas Perikanan dan Peternakan Pemerintah Kabupaten Simalungun, Sumut, membentuk tim khusus pengawasan kondisi hewan kurban untuk memantau
- 2 Desa di Jepara Dilanda Puting Beliung, 21 Rumah Rusak
- Hamdalah, Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Hari Ini Kembali Normal
- PPPK 2024: Biak Sediakan 251 Formasi Guru, Sesuai dengan Kebutuhan Daerah
- Hanyut di Sungai Ciliwung Bogor, Anak 13 Tahun Ditemukan Meninggal
- Ditlantas Polda Riau Maksimalkan Antisipasi Kemacetan Menjelang Tahun Baru
- 2 Sopir Jip Wisata Bromo Positif Narkoba, Diserahkan ke BNN