Ooo.. Seperti ini Bandara yang Diidamkan Menteri Jonan

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta badan usaha bandar udara lebih maksimal meningkatkan pelayanan sesuai standar. Lalu seperti apa bandara yang diinginkan Jonan?
"Saya tidak minta bandara mewah, (itu) tidak penting. Yang penting harus terang, tertib dan bersih," tutur Jonan di kantornya, Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Kamis (29/10).
Mantan dirut KAI itu mengakui, selama ini standar yang diterapkan Kemenhub terkait pelayanan kepada pengguna jasa bandar udara belum sesuai standar pelayanan. Misalnya, saat siang hari listrik setiap bandara harus dimatikan. Padahal lampu penting untuk penerangan.
Karena itu, pihaknya telah mengeluarkan 16 kewajiban untuk badan usaha bandara dan unit penyelenggara bandar udara terkait pemberian pelayanan kepada pengguna jasa bandara.
"Kebiasaan kami culture di Kementerian Perhubungan, kalau siang dimatikan lampunya. Itu sebenarnya kalau kata saya tergantung, tidak usah dimatikan karena kan pelanggan yang bayar," tandas Jonan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meminta badan usaha bandar udara lebih maksimal meningkatkan pelayanan sesuai standar. Lalu seperti
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- SAFF & Co. Hadirkan MORFOSIA, Perpaduan Seni Instalasi dan Aroma di Central Park
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Tanggapi Perang Tarif Trump, Partai Gelora Dorong BPI Danantara Berinvestasi di AS
- Modernland Realty Pangkas Beban Utang Obligasi Luar Negeri Sebesar Rp1,7 Triliun