Operasi Cipta Kondisi, 25 Pelaku Curanmor Berhasil Diringkus, Ini Barang Buktinya

jpnn.com - BATAM - Kepolisian Mapolresta Barelang berhasil meringkus 25 pelaku curanmor serta menyita sebanyak 42 unit sepeda motor curian dan satu mobil toyota Avanza sebagai barang bukti.
"Ini merupakan hasil operasi cipta kondisi selama bulan Maret lalu," ujar Kapolresta Barelang Kombes Pol Asep Safrudin, dalam ekspose perkara di Mapolres Barelang, Senin (6/4) malam.
Hampir seluruh jajaran Polsek berhasil mengungkap sejumlah jaringan ranmor di masing-masing wilayah hukumnya.
"Dari sekian banyak pelaku dan barang bukti ini merupakan hasil pengembangan dari 15 laporan kepolisian (LP) di beberapa polsek," ujar Asep, Selasa (7/4).
Bahkan salah satu jaringan yang paling besar juga terungkap saat penggerebekan di kampung Aceh Mukakuning belum lama ini.
"Yang di Kampung Aceh, dari pengembangan mulanya dapat penadah, dikembangkan lagi terungkap beberapa pelaku pemetik lainnya," ujar Asep. (eja/jpnn)
BATAM - Kepolisian Mapolresta Barelang berhasil meringkus 25 pelaku curanmor serta menyita sebanyak 42 unit sepeda motor curian dan satu mobil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman