Operasi di Poso Terus Berlanjut
Jumlah DPO Belum Tertangkap Terus Bertambah
Jumat, 16 November 2012 – 16:52 WIB
POSO - Operasi penegakan hukum di wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah terkait aksi kekerasan dan teror, dipastikan belum selesai. Operasi di Poso masih terus dilanjutkan untuk memastikan keamanan Poso bisa dikendalikan aparat.
Hal itu ditegaskan Direktur Pembinaan Kemampuan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Brigjend Pol Rudi Sufahriadi, usai menjadi inspektur upacara HUT Brimob tahun 2012 di Mapolres Poso.
Operasi di Poso kata Rudi Sufahriadi, akan terus dilakukan hingga semua persoalan gangguan keamanan dan teror di daerah eks konflik itu terungkap. Poso diupayakan akan aman seperti apa yang diharapkan masyarakat.
“Saat ini, operasi penegakan hukum di Poso belum selesai. Operasi masih terus dilakukan sampai kita tahu dan mengerti betul apa masalah yang ada di sini (Poso),” kata Rudi seperti yang dinukil RADAR SULTENG (JPNN Group), Jumat (16/11).
POSO - Operasi penegakan hukum di wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah terkait aksi kekerasan dan teror, dipastikan belum selesai. Operasi di
BERITA TERKAIT
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang