Operasi Payudara Malinda Dee Ditanggung Keluarga
Senin, 20 Juni 2011 – 14:59 WIB
JAKARTA- Kabag Penum Mabes Polri, Kombes Boy Rafli Amar mengatakan bahwa operasi payudara terhadap Malinda Dee dilaksanakan hari ini. Tersangka penggelapan uang nasabah Citibank senilai Rp17 miliar lebih itu menjalani proses operasi bedah plastik di di RS Siloam, Tangerang.
"Hari ini, ibu Melinda Dee dioperasi di RS Siloam. Operasi ditangani oleh tim ahli bedah plastik RS itu dan Pusdokes Polri," kata Boy Rafli Amar di gedung DPR, Jakarta, Senin (20/6).
Baca Juga:
Dijelaskan, biaya operasi payudara ini dibiayai oleh pihak keluarga."Seluruhnya ditanggung keluarga," tambahnya.
Boy mengaku tidak tahu jenis operasi yang akan dilakukan terhadap Malinda Dee. Menurutnya, tindakan medis yang dilakukan tim dokter dipastikan bertujuan untuk menyembuhkan radang payudara yang selama ini diidap istri Andika Gumilang itu. "Saya tidak tahu persis ya. Jadi kita tunggu saja nanti," tandasnya.(zul/fuz/jpnn)
JAKARTA- Kabag Penum Mabes Polri, Kombes Boy Rafli Amar mengatakan bahwa operasi payudara terhadap Malinda Dee dilaksanakan hari ini. Tersangka penggelapan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pak Deni: PPPK Punya Hak & Kewajiban Sama dengan PNS, Kecuali
- Jokowi Finalis Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, Chandra Singgung Kejahatan Terorganisasi
- Polemik Pelaporan Bambang Hero ke Polda Babel, Kewenangannya Dipertanyakan
- Masih Ada Formasi PPPK 2024 Tahap 2 Tanpa Pelamar
- Jan S Maringka Hadiri Acara 'Kilas Balik Reuni Kejaksaan RI Angkatan 89'
- PPPK Paruh Waktu Belum Jelas, Honorer Diminta Jangan Resah