Operasi Tangkap Tangan, KPK Bekuk Terduga Koruptor
Selasa, 09 April 2013 – 18:55 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap terduga koruptor, Selasa (9/4) petang. Setidaknya hingga pukul 18.30 WIB, sudah tiga orang yang digelandang ke gedung lembaga antikorupsi itu.
Informasi awal yang diperoleh jpnn.com menyebutkan, OTT yang dilakukan KPK kali ini masih terkait dengan kasus dugaan korupsi penerimaan suap pajak di kawasan Jakarta.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada penjelasan resmi dari lembaga yang dipimpin Abraham Samad itu. Namun, dari tiga pelaku yang sudah digelandang ke KPK, terlihat satu di antaranya dengan tangan terborgol.
Juru Bicara KPK, Johan Budi SP saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya juga belum merespon saat akan dikonfirmasi soal penangkapan ini. Di KPK, puluhan awak media masih menunggu keterangan resmi dari KPK.(Fat/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap terduga koruptor, Selasa (9/4) petang. Setidaknya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kepada Nusron Wahid, Sertifikat HGB-SHM di Kawasan Pagar Laut Kenapa Bisa Terbit?
- Bu Sun Menjamin Tidak Ada Honorer Siluman Mendaftar PPPK 2024 Tahap 2
- Bupati Lampung Timur Diperiksa Jaksa terkait Korupsi Proyek Gerbang Rumah Dinas
- 5 Honorer Lulus PPPK 2024 Tidak Berhak Mengisi DRH, Simak Penyebabnya
- Momen Kompak, Prabowo dan Menterinya Minta Maaf ke Publik, Ini Detailnya
- 5 Berita Terpopuler: Info Penting, Nasih Honorer Gagal Dipertegas Lagi, Ada Regulasi Pengangkatan PPPK PNS