Opick Pastikan Tak Hadiri Sidang Putusan Cerai
Selasa, 10 Juli 2018 – 10:47 WIB
Opick sat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. Foto: Dedi Yondra/jpnn
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi religi Opick memastikan tidak akan hadir dalam sidang cerainya dengan Dian Rositaningrum.
Sidang putusan tersebut rencana digelar Selasa (10/7) di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
Opick mengatakan, dirinya tidak bisa datang lantaran kesibukan.
Baca Juga:
"Jadwal kan rapat nih, karena jelang musim haji," kata Opick di M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (9/7).
Sebagai publik figur, pelantun Tombo Ati itu sudah memiliki jadwal menjadi pemandu calon jemaah haji.
Dia ikut serta mengajarkan manasik kepada para jemaah calon haji.
"Kebetulan saya jadi ikon travel haji, ikut menyiapkan semuanya, manasik, dan semua," ucap Opick.
Dalam kesempatan yang sama, Opick mengaku sudah ikhlas menerima keinginan istrinya untuk bercerai.
Penyanyi religi Opick memastikan tidak akan hadir dalam sidang cerainya dengan Dian Rositaningrum yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
BERITA TERKAIT
- Opick Berencana Menggelar Konser 30 Tahun Berkarier
- Allah Ya Maulana, Bukti Konsistensi Opick
- Opick Ogah Ribut soal Royalti Lagu, Ternyata Ini Alasannya
- 3 Berita Artis Terheboh: Opick Bicara soal Royalti, Baim Wong: Semoga...
- Heboh Kasus Royalti Agnez Mo Vs Ari Bias, Opick Berkomentar Begini
- Konser Sound of Freedom Segera Digelar, Hasil Tiket Disumbangkan untuk Palestina