OPM Serang Pos TNI di Intan Jaya, Satu Prajurit Kena Tembak
Rabu, 31 Juli 2024 – 15:45 WIB
jpnn.com, INTAN JAYA - Pos jaga TNI di Titigi, Intan Jaya, Papua Tengah diserang kelompok kriminal bersenjata (KKB) atau OPM, Rabu (31/7) pagi.
Seorang prajurit TNI dikabarkan tertembak dalam insiden tersebut.
Berdasarkan informasi, penyerangan pos TNI oleh OPM terjadi pukul 10.37 WIT.
Saat ini prajurit yang tertembak telah mendapat perawatan medis.
Kapendam Kodam XVII/Cenderawasih Letkol Candra ketika dikonfirmasikan belum mengetahui kejadian itu.
"Belum dapat info bang. Coba saya cek dulu ya," ucap Letkol Candra saat dihubungi, Rabu (31/7) sore. (mcr30/jpnn)
KKB atau OPM Serang pos TNI di Intan Jaya, Papua Tengah yang mengakibatkan satu prajurit tertembak.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji
BERITA TERKAIT
- Program Sarapan Sehat Bergizi tak Hanya untuk Anak Didik, Tetapi juga Menyasar Para Guru
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Setelah Membunuh 2 Tukang Ojek, KKB Berulah Lagi Hari Ini
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung