Oposisi Ambil Alih Aset Mewah Kadhafi
Sabtu, 27 Agustus 2011 – 04:47 WIB
TRIPOLI - Terusirnya Kolonel Muammar Kadhafi dari istananya, membuat pasukan pemberontak leluasa menguasai sejumlah aset mewah milik pemimpin Libya itu. Di pinggiran Tripoli sekelompok tentara oposisi menemukan sebuah kompleks hunian supermewah yang selama ini ditinggali keluarga Kadhafi bersama orang-orang terdekatnya.
Dengan menaiki kayak, seorang tentara oposisi mengelilingi kolam renang mewah di sebuah bangunan mirip hotel mewah menghadap langsung ke laut. Meski terlihat santai, senjata serang AK-47 tak lepas dari genggamannya.
Empat rekannya yang lain, kira-kira umur 20-an, bermain seperti anak-anak. Mereka meloncat dari pinggiran kolam dan kemudian menyelam ke dasarnya.
Seorang tentara terlihat bersantai di sebuah kursi plastik sambil tertawa dan berteriak-teriak. "Inilah Libya kami sekarang," serunya. "Semua yang ada di sini adalah milik Kadhafi. Tapi dia tidak ada di sini sekarang dan tidak akan kembali. Jadi semuanya milik kami," teriak yang lain.
TRIPOLI - Terusirnya Kolonel Muammar Kadhafi dari istananya, membuat pasukan pemberontak leluasa menguasai sejumlah aset mewah milik pemimpin Libya
BERITA TERKAIT
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan
- Elite Palestina Siap Bernegosiasi dengan Bos Intel Israel di Doha
- Bus Wisata Masuk Jurang, 19 Penumpang Tewas, Sopir Selamat
- Joe Biden Larang Pabrik Baja Amerika Dijual ke Perusahaan Jepang