Optimistis Tahun Ini Bakal Ada Rekrutmen Guru CPNS

"Kalau mau BKN kan bisa buatkan aturan, misalnya guru PNS yang diangkat tidak bisa pindah sampai masa pengabdian minimal 10 tahun," ucapnya.
Dari pengamatan Satriwan, perpindahan guru PNS, jumlahnya tidak banyak. Sebab, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) penerima pegawai pindahan memberikan aturan rumit.
Sementara BKD tempat asal guru PNS mengabdi, mudah memberikan surat izin.
"Minta pindah itu enggak semudah dibayangkan loh. Mereka harus menunggu dua tahun baru bisa pindah. Iya kalau BKD penerima bersedia menampung PNS pindahan," terangnya.
Satriwan pun meminta pemerintah untuk tidak menghilangkan hak-hak lulusan Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK) menjadi guru PNS.
Banyak generasi muda masuk Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) karena ingin menjadi guru PNS, bukan PPPK. (esy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Kornas P2G optimistis rekrutmen guru PNS akan tetap ada walaupun jumlahnya sedikit.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan