Orang Dekat Anas Diperiksa untuk 3 Tersangka Hambalang
Senin, 22 April 2013 – 11:11 WIB

Orang Dekat Anas Diperiksa untuk 3 Tersangka Hambalang
JAKARTA - Direktur Utama PT Dutasari Citralaras, Machfud Suroso, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (22/4), dalam kasus dugaan korupsi proyek Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat. "Terkait (proyek) Hambalang," kata Machfud, di Kantor KPK, Senin (22/4).
Machfud akan diperiksa sebagai saksi untuk tiga tersangka proyek Hambalang. Yakni, bekas Menteri Pemuda Olahraga, Andi Alifian Mallarangeng, bekas pejabat Kementerian Pemuda Olahraga, Deddy Kusdinar serta bekas pejabat PT Adhi Karya, Teuku Bagus Mochamad Noor.
Baca Juga:
Machfud membantah ada mark up yang dilakukan oleh PT Dutasari Citralaras dalam proyek yang dalam laporan audit Badan Pemeriksa Keuangan lebih dari Rp 200 miliar itu.
Baca Juga:
"Tidak ada mark up itu," kata Machfud yang disebut-sebut sebagai orang dekat bekas Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum itu.
JAKARTA - Direktur Utama PT Dutasari Citralaras, Machfud Suroso, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin (22/4), dalam kasus
BERITA TERKAIT
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran