Orang Tua Akan Bercerai, Rizky Febian Mewek Nyanyi Lagu Ini
Senin, 14 Mei 2018 – 07:17 WIB

Rizky Febian. Foto dok JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Di tengah isu perceraian, komedian Entis Sutisna alias Sule tetap merayakan ulang tahun ke-17 putrinya, Putri Delina, pada Sabtu (12/5) lalu.
Dalam Instagram Story pribadinya, Putri Delina mengunggah foto pesta ulang tahun yang dirayakan bersama keluarga dan teman-temannya.
Putri Delina tampak berdandan layaknya seorang putri lengkap mahkota di kepalanya.
Baca Juga:
Sang kakak, Rizky Febian terlihat ikut memeriahkan acara tersebut dengan menyumbang beberapa lagu.
Namun, di tengah menyanyikan lagu Kesempurnaan Cinta, Rizky Febian tak kuasa menahan tangisnya.
Baca Juga:
Seolah merasakan kepedihan kedua orang tuanya yang tengah bersiap menjalani sidang perceaian.
Rizky Febian masih belum terima kedua orang tuanya, Sule dan Lina akan bercerai.
BERITA TERKAIT
- Kini jadi Kakek, Sule Bicara Soal Panggilan dari Cucu Pertama
- Soal Wajah Cucu Pertamanya, Sule Bilang Begini
- Sule Ungkap Momen Haru Rizky Febian Menyambut Kelahiran Anak Pertama
- Pasang Badan, Sule Respons Isu Miring Soal Menantunya
- Dapat Cucu Pertama dari Rizky Febian, Sule: Mirip Mahalini
- Kebahagiaan Sule Setelah Dapat Cucu dari Rizky Febian dan Mahalini