Ortu Murid JIS Minta Polisi Bebaskan Dua Guru Tersangka Sodomi
jpnn.com - JAKARTA - Perwakilan orang tua murid Jakarta International School (JIS), Maya Lestari mengaku sedih atas tindakan Polda Metro Jaya menahan dua guru di sekolah berlaber internasional itu karena disangka menjadi pelaku sodomi. Maya meyakini dua guru JIS yang ditahan, Neil Bantleman dan Ferdinand Tjiong sama sekali tak bersalah.
"Kami kenal baik keduanya, kami yakin mereka tidak bersalah," katanya dalam konferensi pers di JIS, Selasa (15/7).
Maya pun meyakini hasil investigasi polisi bakal menyimpulkan keduanya tidak bersalah dan segera dilepaskan dari tahanan. "Kami mohon Polri untuk mempertimbangkan untuk melepaskan mereka karena tidak bersalah," katanya.
Sedangkan Ketua Umum Serikat Pekerja JIS, Elsa mengaku sedih dan kecewa atas penahanan terhadap rekan kerjanya. Menurutnya, Neil dan Ferdinand merupakan karyawan yang memiliki dedikasi tinggi kepada pekerjaan mereka. "Mereka rekan kerja yang menyenangkan," katanya.
Elsa menambahkan, hal yang dituduhkan kepada Neil dan Ferdinand tidak mungkin terjadi. "Kami menyerukan kepada Polri untuk mempertimbangkan kembali keptusan ini," pungkasnya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Perwakilan orang tua murid Jakarta International School (JIS), Maya Lestari mengaku sedih atas tindakan Polda Metro Jaya menahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS