Oscar Yura Dompas, Sarjana Penyandang Autis dan Penulis Buku Pertama
Tetap Tekun, meski Teman Anggap Penyakit Menular
Rabu, 27 Mei 2009 – 06:29 WIB

Oscar Yura Dompas, Sarjana Penyandang Autis dan Penulis Buku Pertama
Oscar merupakan penyandang autis yang tergolong berprestasi spesial. Kendati hidup dengan autis, dia mampu menyelesaikan kuliah S-1 di Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Atmajaya, Jl Sudirman, Jakarta Pusat.
Bahkan, di sela-sela kuliahnya, dia merampungkan tiga buku tentang autis sekaligus! ''Sebenarnya sih bukan tiga buku. Tapi, satu buku ditambah dua. Sebab, buku yang terakhir itu kan dua edisi. Yakni, edisi bahasa Inggris dan bahasa Indonesia,'' ungkapnya lantas tersenyum.
Buku Oscar yang sudah terbit berjudul Autistic Journey dan The Life of the Autistic Kid Who Never Gives Up yang juga diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berjudul Menaklukkan Autis.
Karena keberhasilannya itu, pada 7 Mei lalu Oscar mendapat penghargaan dari Muri sebagai penyandang autis yang mampu menyelesaikan sarjana dan menulis buku berbahasa Inggris.
Lahir sebagai anak autis tak membuat Oscar Yura Dompas minder. Cita-citanya tak mau kalah oleh anak-anak normal. Bahkan, dia berhasil masuk Muri
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu