Osnardi: Kalau tidak Dibantu Guru Honorer, Kami Kekurangan Tenaga Pendidik

jpnn.com - TANJUNGPINANG - Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau Osnardi menyatakan bahwa tenaga guru honorer masih sangat dibutuhkan.
Menurutnya, tenaga guru honorer sangat dibutuhkan untuk mendukung dunia pendidikan di Kepri, selain keberadaan guru pegawai negeri sipil (PNS).
"Kalau tidak dibantu guru honor, tentu kita akan kekurangan tenaga pendidik," kata Osnardi di Tanjungpinang, Kepri, Kamis (13/10).
Dia menyebut bahwa jumlah guru honor di daerah berjuluk Bumi Segantang Lada tersebut sebanding dengan guru PNS.
Berdasar data, jumlah guru di Kepri ada sebanyak 5.639 orang.
Perinciannya, guru honorer 2.425 orang, dan guru PNS 2.944.
"Dengan angka itu, maka guru honor sangat dibutuhkan," tegasnya.
Menurut dia, isu yang berkembang saat ini bahwa pemerintah pusat bakal mengangkat 1 juta guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK.
Dinas Pendidikan Kepri menyatakan masih sangat membutuhkan tenaga guru honorer. Kalau tidak dibantu guru honorer, maka pihaknya kekurangan tenaga pendidik.
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Kepala BKN: Tes PPPK Tahap 2 Dimulai 22 April, Honorer Persiapkan Diri