OSO Akan Sosialisasikan 4 Pilar MPR di Ceko

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta Odang (OSO) diundang berkujung ke Ceko. Undangan disampaikan Duta Besar Indonesia untuk Ceko Aulia Rahman saat pertemuan di Lounge Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (25/2). Saat itu, OSO hendak menuju Manokwari, Papua Barat.
"Senat negara Ceko mengundang Pak Oesman Sapta selaku pimpinan MPR ke Ceko. Waktunya sekita April atau Mei. Dan tadi, beliau berjanji memenuhi undangan itu," kata Aulia.
Menurut Aulia, Indonesia dan Ceko bisa menjalin kerjasama di banyak bidang. Di antaranya pendidikan, energi baru dan terbarukan, pemberantasan terorisme, dan korupsi.
Sementara itu, OSO mengatakan, kesempatan berkunjung ke Ceko akan dimanfaatkan untuk menjalankan tugasnya sebagai pimpinan MPR.
"Kalau ke Ceko, saya tentu akan menjalankan tugas sebagai pimpinan MPR antara lain menyosialisasikan empat pilar MPR RI di Praha khususnya kepada warga negara Indonesia di sana," kata OSO. (fas/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta Odang (OSO) diundang berkujung ke Ceko. Undangan disampaikan Duta Besar Indonesia untuk Ceko Aulia Rahman
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guru Besar Unhas Marthen Napang Dihukum Penjara 1 Tahun Karena Terbukti Lakukan Tindak Pidana Penipuan
- Jatuhkan Vonis saat Ted Sioeng Terkulai di RS, Majelis Hakim Dinilai Tidak Manusiawi
- Pererat Silaturahmi Antarstaf, FOKUS DPD RI Gelar Buka Puasa Bersama
- 5 Berita Terpopuler: Wapres Angkat Bicara soal Polemik PPPK & CPNS, Inpres Pengangkatan Terbit, Ada Solusi bagi Honorer Kena PHK
- Menko AHY: Pembangunan Tanggul Laut Raksasa Tak Boleh Tergesa-gesa
- Disiapkan SK Gubernur untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Alhamdulillah