OSO: Menteri ESDM Jangan Banyak Omong, Sebut Saja Nama Politikus
jpnn.com - JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI, Oesman Sapta Odang (OSO) mendesak Menteri ESDM Sudirman Said mengungkap nama yang meminta saham dan proyek pembangkit listrik di PT Freeport Indonesia.
“Kalau berani, nyatakan saja siapa politikus yang minta saham dan proyek listrik ke PT Freeport itu. Apalagi dia sebut mencatut nama presiden,” kata OSO, usai menerima tamu dari Papua, di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen RI, Senayan, Jakarta, Kamis (12/11).
Kalau tidak menyatakan nama, menurut OSO, itu artinya Menteri ESDM banyak omong dan tidak bertanggungjawab.
“Sudirman itu jangan banyak omong, kalau berani ngomong saja siapa orang?,” tegas senator dari Kalimantan Barat ini.
Sebaliknya, ujar OSO, kalau hanya sebatas menyatakan ada yang minta saham dan proyek di PT Freeport Indonesia tapi tidak jelas siapa pelakunya, berarti Menteri ESDM sebagai penyebar isu.
“Kalau berkelit terus tanpa bukti, mungkin dia yang jadi biang gaduh itu,” kata Wakil Ketua MPR dari unsur DPD RI ini.(fas/jpnn)
JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI, Oesman Sapta Odang (OSO) mendesak Menteri ESDM Sudirman Said mengungkap nama yang meminta saham dan proyek pembangkit
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS Angkat Kisah Guru Papua dalam Buku Mengajar di Batas Negeri
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani Nongol di Warung Depan Polres
- Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
- Jasa Raharja & Korlantas Polri Survei Kesiapan Pengamanan Nataru
- 3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka