Osvaldo Tak Lagi Pendam Dendam

Osvaldo Tak Lagi Pendam Dendam
Pablo Osvaldo. Foto: Getty Images
"Terkadang saya bereaksi terhadap sesuatu dan itu tidak dapat dimengerti. Saya tidak mau membenarkan diri sendiri dan saya tahu harus memperbaikinya," jelas pemain kelahiran Argentina itu.

   

Mantan pemain Espanyol itu senang karena begitu performanya membaik, Prandelli kembali memberikan kesempatan. "Pelatih selalu menunjukkan sikap respek terhadap kemampuan saya. Wajar bila saya tampil bagus dan dapat panggilan," terangnya.

   

Osvaldo tampil cukup baik sejak pramusim bersama AS Roma. Di Serie A Liga Italia, dalam dua pekan awal, dia sudah menyarangkan dua gol serta satu assist dari dua pertandingan. Tercatat 11 tembakan ke gawang dilepaskannya.

   

Sementara itu, bagi Insigne, panggilan dari Prandelli ke Italia cukup mengejutkan. Insigne baru dipakai di Napoli, setelah selalu dipinjamkan, karena dijualnya Ezequiel Lavezzi ke Paris Saint Germain. Ternyata, Insigne langsung bersinar dan tidak canggung bermain bersama Marek Hamsik, Edinson Cavani, ataupun Goran Pandev di lini depan.

   

TANPA duo striker bengal Antonio Cassano dan Mario Balotelli yang tidak berada dalam kondisi fit, pelatih timnas Italia Cesare Prandelli terpaksa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News