OTT di Pelabuhan Palaran, Menhub: Tindak Tegas!

jpnn.com, SAMARINDA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memberikan apresiasi kepada Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri yang telah berhasil melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap dugaan adanya pungutan liar dan premanisme di Pelabuhan Palaran Samarinda.
Hal ini disampaikan Budi disela kunjungannya ke Samarinda pada Sabtu (18/3).
"Saya mengapresiasi tindakan Bareskrim Polri terhadap operasi tangkap tangan di Pelabuhan Palaran dan saya minta agar tidak segan-segan menindak segala bentuk pungutan liar," ujar Budi.
Mantan dirut AP II ini juga menyatakan akan melakukan tindakan tegas bila ada pegawai Kementerian Perhubungan yang ikut terlibat dalam OTT di Pelabuhan Palaran Samarinda.
"Kejadian ini membuat perekonomian kita menjadi lemah. Bapak presiden selalu mengingatkan agar kita dapat mengimprove diri menjadi lebih baik agar tidak ada peristiwa OTT lainnya. Karena itu kita support Polri untuk menindaklanjuti kasus ini sampai tuntas," kata Budi.
Dia berharap kejadian tersebut bisa menjadi pembelajaran semua pihak serta bisa memberantas pungli dalam pelayanan jasa transportasi.(chi/jpnn)
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memberikan apresiasi kepada Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri yang telah berhasil melakukan
Redaktur & Reporter : Yessy
- Pemkot Pekanbaru Rugi Ratusan Juta dari Aktivitas Pungli & Pengelolaan Sampah Ilegal
- Buntut Pungli di Rutan Polda Jateng, Tiga Polisi Jalani Sidang Disiplin
- Geger Pengakuan Eks Tahanan soal Pungli di Rutan Polda Jateng, Bayar Kamar Rp 1 Juta
- Polisi Gulung Dua Pelaku Pungli yang Catut DLHK Pekanbaru
- Pelaku Pungli di Pantai Carita Ditangkap Polisi
- Mengantisipasi Pungli di Tempat Wisata, Pemprov Jabar Sebar Tim Saber