Outlook Rating Positif, Kebijakan Tetap Diperbaiki

jpnn.com - jpnn.com - Lembaga pemeringkat Moody’s menaikkan outlook rating Indonesia dari stabil menjadi positif.
Meski begitu, pemerintah tetap memperbaiki sejumlah kebijakan.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, dalam laporannya, Moody’s menyebut sejumlah risiko yang harus diperhatikan.
Namun, dia meyakini bahwa pemerintah akan terus memperkuat, baik dari sisi kebijakan maupun fundamental.
”Persepsi terhadap risiko itu bisa dirasionalkan, akan sangat membantu dalam menjelaskan, dan menjalankan program,” ujarnya di Kompleks DPR RI, Jakarta, Kamis (9/2).
Sri Mulyani menuturkan, perbaikan dapat dilakukan, antara lain, penguatan APBN.
”Jadi, kami terus memperbaiki informasi dan kredibilitas informasi. Selain itu, yang paling penting adalah policy-nya dijalankan dengan betul,” imbuhnya.
Moody’s menyematkan rating atas surat utang Indonesia di posisi Baa3 atau investment grade (layak investasi).
Lembaga pemeringkat Moody’s menaikkan outlook rating Indonesia dari stabil menjadi positif.
- Sinergi Bisnis dan Inovasi Digital Dorong Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
- JP Morgan, FTSE Russell, hingga McKinsey Sambut Baik Danantara
- Eddy Soeparno: Akselerasi Transisi Energi Dukung Target Ekonomi 8 Persen Tercapai
- Luhut Pandjaitan: Banggalah Kau jadi Orang Indonesia
- Wamenekraf Irene Umar: Edukasi Web3 Kunci Pertumbuhan Ekonomi Digital Indonesia
- Kinerja 2024 Moncer, BTN Siap Berkontribusi Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi