Owi/Butet Melenggang, Praveen/Debby Terjengkang

jpnn.com - SYDNEY- Indonesia masih memelihara asa merebut gelar juara nomor ganda campuran di Australia Open Superseries 2015. Pasalnya, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil melaju ke babak perempat final.
Tiket itu diraih setelah Tontowi/Liliyana berhasil menumbangkan wakil Jepang Keigo Sonoda/Naoko Fukuman dengan skor 18-21, 21-17, 21-11 di Sydney Olympic Park, Kamis (28/5).
Pasangan yang karib disapa Owi/Butet tersebut menjadi satu-satunya wakil Indonesia dari nomor ganda campuran yang melaju ke perempat final. Sebab, dua wakil lainnya malah terjungkal.
Ungulan kedelapan Praveen Jordan/Debby Susanto dipaksa mengakui kehebatan wakil Hongkong Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah lewat laga rubber set dengan skor 19-21, 21-10, 8-21.
Hal yang sama juga diterima Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja yang dipaksa bertekuk lutut di hadapan wakil Korea Selatan Sung Hyun Ko/Kim Ha Na dengan skor 15-21, 16-21. (jos/jpnn)
SYDNEY- Indonesia masih memelihara asa merebut gelar juara nomor ganda campuran di Australia Open Superseries 2015. Pasalnya, Tontowi Ahmad/Liliyana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib vs PSS: Situasi Bak Bumi dan Langit, Bojan Hodak Enggan Gegabah
- Sudirman Cup 2025: Gloria Siap Berbagi Tanggung Jawab dengan Jojo
- MotoGP Spanyol 2025: Momen Bagnaia 'Memukul' Marquez?
- Al Ghazali Percaya Diri Seven Speed Motorsport Siap Bersaing di Ajang Drifting 2025
- 76 Indonesian Downhill Season 2025 Makin Menantang, Seri Perdana Digelar di Ternadi Bike Park
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1