P20 di DPR RI, Begini Suasana Kompleks Parlemen
jpnn.com, JAKARTA - Acara 8th G20 Parliamentary Speakers' Summit (P20) digelar hari ini, Rabu (5/10) di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.
Penjagaan di sekitar gedung Nusantara DPR RI juga diperketat mengingat acara itu mendatangkan belasan perwakilan parlemen dari berbagai negara.
Dari pantauan JPNN.com di kompleks parlemen sekitar pukul 09.40 WIB, sejumlah petugas keamanan berjaga di sekitar gedung Nusantara atau Gedung Kura-Kura.
Hanya orang dengan tanda pengenal khusus yang diizinkan masuk ke dalam Gedung Kura-Kura.
Selain itu, tampak hiasan bernuansa P20 di sekitar gedung.
Tak hanya itu, terlihat juga mobil listrik hasil buatan produksi rakitan anak bangsa, yakni Hyundai IONIQ 5 pada gelaran kegiatan Parliamentary-20 (P20) mendatang.
Mobil listrik itu dilengkapi dengan plat nomor khusus bertuliskan delegasi parlemen dari berbagai negara yang mengikuti P20.
DPR RI menjadi tuan rumah dalam acara 8th G20 Parliamentary Speakers' Summit (P20) yang digelar 5-7 Oktober 2022.
Ada agenda pertemuan Parliamentary Speakers' Summit (P20) penjagaan di DPR diperketat, banyak mobil listrik lalu lalang
- Chery J6 Bermotif Batik Bakal Dilelang di GJAW 2024, Siapa Mau?
- GJAW 2024, BYD Sediakan Hadiah Mobil Listrik M6 Superior
- GJAW 2024, Aletra Resmi Hadir di Indonesia, Bawa MPV Listrik
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Melantai di GJAW 2024, Mobil Listrik Chery J6 Dibanderol Rp 400 Jutaan