P3S DPR Gelar Program Khatam Al-Qur'an Setiap Pekan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Persatuan Pegawai Pensiun Setjen (P3S) DPR RI Slamet Sutarsono mengapresiasi program khatam Al-Qur'an yang dibentuk mantan Sekjen Sri Sumaryati Haryanto.
Program ini meningkatkan kualitas rohani pribadi dan mempererat silaturahmi.
“Saya sangat mengapresiasi sekaligus mendukung penuh program khatam Al-Qur'an. Selain mendekatkan diri kepada Sang Khalik, program ini bermanfaat untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama anggota P3S,” ujar Slamet.
Hal itu dikatakannya saat membuka program Khatam Al-Qur'an putaran ke-96 di Aula Serbaguna Masjid Baiturahman DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (12/10)
Wujud dukungan P3S, lanjut Slamet, salah satunya menyediakan waktu dan tempat Aula Serbaguna yang notabene salah satunya berada di bawah pengelolaan P3S.
Dia berharap kegiatan yang positif tersebut dapat terus berlangsung.
Mengamini ungkapan Slamet, Sri Sumaryati Haryanto menjelaskan program khatam Al-Qur'an itu tujuan utamanya tentu makin mendekatkan diri kepada Allah Swt.
Selain itu, mempererat tali silaturahmi sesama anggota P3S sekaligus sebagai wadah saling tukar informasi plus menambah ilmu agama.
P3S DPR menggelar program khatam Al-Qur'an setiap pekan. Mereka kini sudah 96 kali mengkhatamkan
- Mengintegrasikan Trisakti Soekarno Dalam Kebijakan Pengelolaan Ruang Udara
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum
- Hakim Tersangka Suap Sembunyikan Rp 5,5 Miliar di Kolong Kasur, MA Kena Sentil
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan
- AS Kritik QRIS-GPN, Marwan Demokrat Minta Pemerintah Berdiri Tegak pada Kedaulatan Digital
- MA Rombak Posisi Hakim, Pimpinan DPR Singgung Pengawasan yang Perlu Ditingkatkan