Pabrik Korek Api di Tangerang Terbakar, Lihat Fotonya
Selasa, 02 November 2021 – 18:38 WIB
jpnn.com, TANGERANG - Pabrik korek api di Kawasan Laksana Business Park, Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Selasa (2/11).
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran tersebut sekitar pukul 15.45 WIB.
Sebanyak 3 unit branwir dikerahkan untuk memadamkan api.
Baca Juga:
"Objek yang terbakar pabrik korek api," kata Abdul Munir.
Menurutnya, 2 gudang pabrik ludes terbakar akibat kejadian tersebut.
Adapun penyebab kebakaran pabrik itu belum diketahui.
"Situasi saat ini masih dalam proses pemadaman, saat ini masih (berstatus) merah," jelasnya.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut.
Pabrik korek api di Kawasan Laksana Business Park, Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, ludes terbakar, Selasa (2/11), simak selengkapnya.
BERITA TERKAIT
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal
- Konon Inilah Penyebab Kebakaran Belasan Kapal Nelayan di Pekalongan