Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit Gunakan Listrik PLN, yang Terbukti Lebih Hemat

jpnn.com, JAKARTA - PT PLN (Persero) memenuhi kebutuhan listrik PT Tri Bakti Sarimas (TBS), yang bergerak pada industri pengolahan kelapa sawit.
Perusahaan tersebut menjadi pelanggan listrik Premium Bronze daya 1.100.000 Volt Ampere (VA).
PT TBS mengolah buah kelapa sawit untuk menghasilkan minyak kelapa sawit mentah (CPO), sedangkan inti (kernel) dan cangkang akan digunakan untuk komoditi dalam negeri dan ekspor.
Hal ini yang menyebabkan PT TBS membutuhkan listrik demi menjaga kelangsungan kegiatan produksi.
Direktur Utama PT Tri Bakti Sarimas Gunawan menuturkan setelah menggunakan listrik PLN, perusahaan kini bisa lebih berhemat.
Sebab untuk mendukung kegiatan operasional fasilitas pengolahan kelapa sawit, PT TBS menggunakan pembangkit sendiri dengan biaya cukup besar.
Sebelum memakai listrik PLN, dalam kondisi normal perusahaan menggunakan bahan bakar solar 150 liter per hari saat kondisi buah ada.
Sementara saat tidak ada buah, dibutuhkan solar 400 liter per hari karena tidak ada cangkang sawit untuk dibakar.
PLN siap memenuhi permintaan penyambungan baru dan tambah daya untuk semua golongan pelanggan termasuk kalangan industri.
- Pertama di Indonesia, Pertamina NRE Manfaatkan AI untuk Memastikan Keandalan PLTS
- Peringati Hari Bumi, Telkom Dukung Pelestarian Lingkungan Lewat Energi Terbarukan
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Herman Deru Resmi Menyalakan Listrik PLN di Lima Desa di Keluang Muba
- Putusan Hakim di Perkara Korupsi PLTU Bukit Asam Dinilai Tak Sesuai Fakta Persidangan
- Pria di Ogan Ilir Tersengat Listrik saat Membongkar Tenda, Begini Kondisinya