Pabrik Pupuk Pastikan Stok Aman
Senin, 04 Maret 2013 – 10:00 WIB
"Kami yakin pasokan pupuk pada musim tanam Maret-April aman. Selain stok yang ada saat ini, dua pabrik PT Pupuk Kujang Cikampek beroperasi secara normal, dengan produksi mencapai 3.000 ton per hari," katanya.
Baca Juga:
Jika kenyataannya stok pupuk PT Pupuk Kujang Cikampek tidak mampu memenuhi kebutuhan selama musim tanam itu, pihaknya akan meminta tambahan stok pupuk kepada produsen dalam Holding Pupuk Indonesia. “Harga pupuk bersubsidi disesuaikan dengan harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditentukan pemerintah,” ujarnya.
Harga pupuk Urea bersubsidi sesuai dengan HET mencapai Rp1.800 per kilogram, NPK Rp2.300 per kilogram, dan pupuk organik Rp500 per kilogram. Menurut Waryoto, HET tersebut bisa tercapai jika petani membeli pupuk dalam karung 50 kilogram atau tidak membeli dalam bentuk eceran per kilogram, dibeli secara tunai, serta dibeli di kios resmi. "Ketentuan terpenuhinya harga jual pupuk sesuai dengan HET itu mengacu pada Permentan No. 87/Permentan/SR.130/12/2012 tentang HET," jelasnya.
Sementara itu, menyangkut Gerakan Peningkatan Produksi Pangan Berbasis Korporasi (GP3K), dijelaskannya, ada 9.958 hektare lahan yang mendapatkannya dan melibatkan 184 kelompok tani yang tersebar di 17 kecamatan di Karawang, hasil binaan PT Pupuk Kujang Cikampek. Pada panen perdana, rata-rata hasil produksinya mencapai 7,49 ton gabah kering panen per hektare.
KARAWANG-PT Pupuk Kujang Cikampek memastikan pasokan pupuk aman untuk memenuhi kebutuhan petani pada musim tanam Maret-April 2013, karena produksi
BERITA TERKAIT
- Pegadaian 123 Go! Bersiap Meluas dengan Bank Emas
- Kadin Luncurkan White Paper, Strategi Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Hasil Uji Lab Lemigas Menyatakan Kualitas Pertamax Memenuhi Spesifikasi Dirjen Migas
- Dukung Swasembada Pangan nasional, PTPN Inisiasi Program PSR Intercropping Padi
- Begini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Agar Berorientasi Ekspor
- Bank Mandiri Bersama 3 BUMN Salurkan Bantuan bagi Putra Putri TNI & Polri