Pabrik Selimut Runtuh, 20 Orang Tertimbun Puing

Pabrik Selimut Runtuh, 20 Orang Tertimbun Puing
Pabrik Selimut Runtuh, 20 Orang Tertimbun Puing
AMRITSAR - Setidaknya 20 puluh orang dilaporkan terperangkap hidup-hidup di bawah puing-puing sebuah pabrik selimut yang runtuh di sebelah timur India, Minggu (15/4) malam waktu setempat. Meski peluang hidup para korban semakin menipis, namun upaya penyelamatan terus berlangsung hingga Senin (16/4) pagi.

Seorang saksi mata mengatakan, peristiwa yang terjadi di kota Jalandhar, negara bagian Punjab itu diakibatkan ledakan sebuah tungku.  Meski demikian, polisi menolak mengonfirmasi hal ini karena penyelidikan masih terus berlangsung.

Wakil Komisaris Kepolisian Jalandhar, Tulsi Ram mengatakan bahwa pabrik tersebut runtuh ketika sekitar 90 orang sedang beraktivitas didalamnya. “Kami sudah menyelematkan sekitar 60 sampai 70 orang dan mereka mengatakan sekitar 20 orang lagi masih terperangkap dan mengalami patah tulang,” ungkapnya.


AMRITSAR - Setidaknya 20 puluh orang dilaporkan terperangkap hidup-hidup di bawah puing-puing sebuah pabrik selimut yang runtuh di sebelah timur


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News