Pada Warga, Napi yang Kabur Ngaku Mengejar Maling

Pada Warga, Napi yang Kabur Ngaku Mengejar Maling
Pada Warga, Napi yang Kabur Ngaku Mengejar Maling
Ingin mengetahui lebih jauh, Siagian pun mencari tahu apa yang terjadi. Rupanya, ratusan napi yang ditahan di Lapas itu telah kabur. "Mereka menipu aku, katanya mau mengejar maling, padahal mereka melarikan diri. Pantas mereka berjalan dengan tergesa-gesa, bahkan ada yang lari ke arah samping rumah orang," jelasnya.

Menurutnya, para napi itu melintas di samping rumahnya sebelum buka puasann atau sekitar pukul 18.00 WIB lebih. "Sebelum buka puasa lah. Aku mandi sebenarnya ingin mempersiapkan diri untuk buka puasa, tak tahunya ada napi yang kabur," sebutnya.

Ditambahkannya, dirinya tidak curiga karena para napi tersebut tidak ada memakai baju tahanan, mereka hanya memakai baju biasa. "Saya tidak curiga karena hanya memakai biasa, tidak memakai baju tahanan," tambahnya.

Tidak lama berselang, petugas pun menyisir gang-gang di tanah garapan tersebut. Hasilnya, tiga orang langsung diamankan. "Aku lihat tadi, tiga orang sudah berhasil diamankan polisi. Yang lainnya, saya tidak tahu. Tapi, polisi tadi juga langsung melakukan pencarian," jelasnya.

MEDAN-Sekitar 30 orang narapidana yang kabur dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Medan Sumatera Utara, Kamis (11/7) sore, sempat melewati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News