Padahal, Isi Artikel tentang Polisi Berhati Mulia

jpnn.com, JAKARTA - Pengelola fan page abal-abal Mamah Dedeh (fb.com/Mamah-Dedeh-178588932548143) kembali berulah.
Fan page yang mencatut nama pendakwah itu digunakan untuk mendapatkan traffic bagi blog yang dimanfaatkan untuk berbisnis internet marketing. Tepatnya bisnis sebagai publisher jaringan iklan online.
Fan page itu kemarin (9/3) menyebarkan kabar palsu dari blog ca-haya-surga.blogspot.co.id.
Judulnya, Subhannallah! Apa Yang Bisa Kita Banggakan Kalau Tau Yang Dilakukan Bapak Polisi Ini?? Mohon untuk di bagikan.
Judul tulisan itu disertai thumbnail foto yang menggambarkan pria berpakaian polisi sedang berbuat mesum.
Ketika judul itu diklik, warganet langsung dibawa ke blog ca-haya-surga. Blog tersebut sebenarnya hanya menyebarkan tulisan clickbait. Judul dan isi tulisan tak berkaitan.
Judul dibuat sebombastis mungkin agar orang tertarik untuk mengeklik. Klik itu diperlukan karena blog tersebut menjadi publisher iklan dari Google Ads.
Jadi, jangan berharap Anda mendapatkan cerita seperti kalimat di judul. Isi blog itu justru cerita soal Bripka Nurlana.
Judulnya sangat bombastis, sengaja agar orang tertarik untuk mengeklik karena karena blog tersebut menjadi publisher iklan dari Google Ads.
- Hoaks Titiek Puspa Meninggal Dunia, Inul Daratista Ungkap Kondisinya
- IRT di Inhu Mengaku Dibegal, Saat Diselidiki Polisi, Ternyata
- Mahasiswa Imbau Masyarakat Jangan Terprovokasi Hoaks di Medsos
- Akademisi Sebut Hoaks Hambat Perkembangan Generasi Indonesia Emas 2045
- Minta Pengusutan Hoaks Tendensius ke Kapolri, PP GPA: Jika Dibiarkan Memicu Konflik
- Hanya Demi Popularitas, Konten Kreator Asal Malaysia Buat Informasi Palsu