Paduan Suara Polri Raih Prestasi di Kompetisi Internasional
jpnn.com, JAKARTA - Tim Paduan Suara Polda Bali telah mengharumkan nama Indonesia karena sukses meraih Predikat Golden Diploma Level 1 dalam Rimini International Choral Competition 2019 di Italia, Jumat (20/9).
Choir Polda Bali merupakan paduan suara yang anggotanya terdiri dari anggota Polri aktif. Mulai pangkat brigadir hingga perwira pertama gabungan dari berbagai fungsi Kepolisian Daerah Bali.
Ini sekaligus menjadi Choir Polri yang pertama di ajang kompetisi choir bertaraf dunia internasional.
Kompetisi tersebut diikuti oleh negara-negara kebanyakan dari Eropa dan juri dari UK, Australia, Italy, Estonia dan Singapore. Sedangkan, Choir (Tim Paduan Suara) Polda Bali meraih Golden Medal dengan point 86,60.
Ketua Umum Bhayangkari Tri Tito Karnavian mengapresiasi penampilan Tim Paduan Suara Polda Bali yang sukses meraih poin bagus yakni Golden Medal dengan angka 86,60.
“Kami seluruh keluarga besar Polri tentu bangga atas prestasi itu, terutama masyarakat Indonesia juga mengapresiasi keberhasilan Tim Paduan Suara Polda Bali yang mengharumkan nama Indonesia di kompetisi paduan suara kelas dunia,” kata Ibu Tri melalui keterangan tertulisnya, Minggu (22/9).
Tri sendiri menyaksikan langsung penampilan perwakilan Tim Paduan Suara Polda Bali didampingi oleh Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Bali Barbara Golose.
Menurut dia, penampilan Choir Polda Bali mendapat dukungan terbanyak dari para penonton saat tampil.
Ini sekaligus menjadi Choir Polri yang pertama di ajang kompetisi choir bertaraf dunia internasional.
- Konser Gita Smater Choir dari NTT Sukses Memukau Penonton di TIM
- Grup Paduan Suara Anak Muda Papua Bakal Memeriahkan Peresmian PYCH
- Bamsoet Dukung Penyelenggaraan Festival Paduan Suara Nasional
- Puji Paduan Suara Undip yang Borong Piala di Korsel, Ganjar: Berprestasi & Bukan Kaleng-kaleng
- PICF 2022 Lahirkan Talenta Muda Berbakat di Bidang Paduan Suara
- Video Paduan Suara di Istiqlal Viral di Medsos, Ahmad Riza Meminta Maaf