Padukan Bahan Lokal di Kreasi Nusantara Buffet
jpnn.com - JPNN.com SURABAYA – Menggunakan bahan-bahan lokal menjadi salah satu ciri masakan Achmad Zainudin.
Chef Zain, begitu dia biasa dipanggil, memang gemar memasukkan unsur lokal agar kreasi masakannya terasa lebih lezat dan Indonesia.
Misalnya, sop buntut. Memadukan buntut sapi lokal kualitas super serta empat rempah sekawan yaitu kayu manis, cengkih, pelaga, dan star anise, chef Zain mampu menghidangkan sop buntut istimewa yang hingga sekarang masih menjadi menu andalan di Green House Kitchen Bistro.
“Selain perpaduan itu, tentu masih ada bumbu rahasia lain yang membuat sop buntut ini menjadi lebih nikmat,” tutur executive chef Hotel Garden Palace Surabaya ini.
Selain sop buntut yang bisa ditemui di Nusantara Buffet Garden Palace Hotel Surabaya, masih ada sekitar 60-an menu lainnya yang tiap hari berganti mulai dari appetizer, main course, hingga dessert.
Tidak hanya makanan berat, chef Zain juga menyajikan aneka khas Indonesia lainnya.
Seperti aneka jajanan pasar, getuk, hingga klepon.
Untuk minumannya, bagi yang menyukai minuman tradisional dapat mencoba bir pletok yang sangat dikenal di Jakarta. (rul/hen/jpg)
JPNN.com SURABAYA – Menggunakan bahan-bahan lokal menjadi salah satu ciri masakan Achmad Zainudin. Chef Zain, begitu dia biasa dipanggil, memang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tingkatkan Kualitas Air Susu Ibu dengan Mengonsumsi 6 Rempah Ini
- 7 Khasiat Minum Jus Nanas Secara Rutin, Bikin Kulit Makin Glowing
- 10 Cara Menjaga Kesehatan Rambut Agar Selalu Tetap Kuat dan Berkilau
- Mengatasi Alergi Tak Hanya Diobati, Berikut Ini Langkah Pencegahan yang Tepat
- Kiat Atasi Alergi dan Cara Pencegahan yang Tepat
- Fadil Jaidi Ungkap Keuntungan Festival Kuliner Bagi UMKM dan Pencinta Makanan