Pagar Belakang Kompleks DPR Rusak Parah Dihancurkan Massa Demo

Pagar Belakang Kompleks DPR Rusak Parah Dihancurkan Massa Demo
Petugas keamanan saat bentrok dengan pendemo di depan Gedung DPR, Jakarta, Selasa (24/9). Foto : Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar mengatakan pintu belakang Kompleks Parlemen, Jakarta, mengalami kerusakan yang paling parah.

Kerusakan itu terjadi akibat aksi massa yang berdemonstrasi hingga Selasa (24/9) malam.

"Di pintu belakang. Karena memang sampai dengan dini hari masih banyak massa di arah belakang, masih ada pembakaran-pembakaran," kata Indra kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (25/9).

Menurut Indra, sejumlah pos di dalam kompleks juga dirusak, bahkan dibakar. Selain itu, ujar dia, banyak pula pagar-pagar gedung DPR yang jebol dan rusak.

"Saya kira kami prioritasnya adalah memang segera memperbaiki. Sekarang memang masih kami lakukan perbaikan," paparnya. (boy/jpnn)

Kerusuhan demo mahasiswa pada Selasa lalu mengakibat sejumlah pagar kompleks parlemen rusak berat.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News