Pagi-Pagi, Aipda Tri dan Bripka Syahroni Mengecek Sel, Lihat Kondisi Tahanannya

jpnn.com, BANTEN - Polisi mengecek kondisi sel tahanan di Polsek Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten, Kamis (12/5) pagi.
Pengecekan kondisi narapidana dan sel tahanan itu dilakukan Perwira Pengawas Aipda Tri dan Kanit Provos Polsek Cipocok Jaya Bripka Syahroni.
Kapolsek Cipocok Jaya AKP Boy Achmad mengatakan petugas yang mengecek tahanan dan sel harus teliti
"Pengecekan tahanan harus teliti terutama keadaan rutan mako agar tidak terjadi kesalahan yang dapat berakibat fatal," kata Boy dalam keterangan tertulis.
Dalam pengecekan sel, tugas polisi ialah memastikan jumlah tahanan lengkap sekaligus memeriksa kondisi kesehatan mereka.
"Tidak kalah pentingnya juga memeriksa barang-barang inventaris," ujar Boy.
Selain itu, polisi juga harus memastikan tidak ada barang-barang terlarang di dalam sel tahanan. (cr1/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Para petugas kepolisian harus memeriksa kondisi tahanan dan sel dengan teliti. Jangan sampai barang-barang terlarang masuk dalam sel.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Dean Pahrevi
- Razia Gabungan di Rutan Pekanbaru, Ratusan Barang Terlarang Ditemukan
- Tahanan Dugem di Dalam Sel, 14 Napi dan Kepala Rutan Pekanbaru Diperiksa
- Layanan Jantung Bethsaida Healthcare Jadi Destinasi Wisata Medis di Banten
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Tahanan di Rutan Pekanbaru Diduga Dugem Dalam Sel, Videonya Beredar
- Buntut Pungli di Rutan Polda Jateng, Tiga Polisi Jalani Sidang Disiplin